Nama | Wisata Gunung Tangkuban Perahu |
Harga Tiket | Rp20.000 – Rp300.000 |
Jam Buka | 07.30 WIB – 17.00 WIB |
Alamat | Jl. Raya Tangkuban Parahu, Cicadas, Sagalaherang, Subang, Jawa Barat, Indonesia, 40391. Map: Klik disini |
Harga Tiket Tangkuban Perahu Terbaru, Gunung tangkuban perahu merupakan salah satu gunung yang berada di provinsi jawa barat dan telah menjadi destinasi wisata yang cukup popular di masyarakat. Salah satu faktor utama yang menjadikan gunung tangkuban perahu cukup terkenal di masyarakat yaitu adanya cerita legenda sangkuriang, sebagai pemuda yang berkeninginan mempersunting ibu kandungnya sendiri.
Diablik cerita legenda yang sangat terkenal ini, gunung tangkuban perahu ternyata juga memiliki pemandangan alam yang sangat menakjubkan. Destinasi wisata ini sangat cocok untuk kamu yang jaidkan tujuan liburan bersama keluarga taupun teman – teman. Harga tiket tangkuban perahu juga sangat terjangkau, jadi walaupun kamu mengajak banyak anggota keluarga atau teman tidak jadi masalah.
Daftar Isi
Objek – Objek Wisata di Gunung Tangkuban Perahu
Sebagai salah satu wisata alam, gunung tangkuban perahu menyajikan banyak sekali wahana alam yang sangat menarik untuk dikunjungi, diantaranya yaitu adanya kawah. Terdapat bebrapa kawah di kawasan gunung tangkuban perahu, berikut ini adlah beberapa kawah yang ada di gunung tangkuban perahu:
Kawah ratu
Kawah ratu ini adalah kawah yang paling popular dari pada kawah – kawah lain yang da di gunung tangkuban perahu. Kamu akan menyaksikan kawah ratu dengan jelas ketika berada di dataran yang memang sengaja dibuat untuk para wisatawan untuk melihat panorama kawah ratu. Di sekeliling dataran terdapat pagar – pagar yang berfungsi untuk menjaga keselamatan wisatawan.
Agar kamu bisa sampai di wahana pertama ini, kamu harus membeli tiket dengan harga tiket tangkuban perahu yang ada di loket pembayaran. Setelah itu, kamu bisa menggunakan mobil sewaaan atau kendaraan pribadi untuk bisa sampai ke lokasi kawah ratu. Dalam perjalanan kamu akan disuguhkan beberapa lapak yang berjualan souvenir atau semacam kerajinan tangan asal jawa barat.
Kawah upas
Wahana kawah upas ini berada tidak jauh dari kwaha ratu. Hanya saja, untuk bisa sampai ke lokasi ini dibutuhkan sedikit pengorbanan. Dengan jalanan yang harus ditempuh cukup terjal dan dapat juga terdapat banyak pasar. Hal inilah yang akan menjadi sebuah tantangan untuk para pengunjung , karena jalanan yang terjal serta berpasir cukup berbahaya bahkan sering membuat para wisatawan terjatuh.
Berbeda dengan kawah ratu, kawah upas ini meyajikan pemandangan kawah yang sangat dangkal dan kecil. Walaupun demikian perjalanannya yang cukup sulit, sebanding denagn pemandangan yang disajikan.
Kawah domas
Selain adanya kawah – kawah lain seperti kawah ratu dan kawah upas, saat membayar tiket tangkuban perahu kamu juga dapat menikmati keindahan wahana kawah domas. Kawah yang satu ini paling di gemari oleh para wisatawan, karena keberadaanya yang tidak jauh dari kawah ratu, bahkan akses jalan menuju lokais ini juga relative mudah.
Ketika kamu berda di kawah domas, kamu bisa melihat pemandangan dengan jarak yang cukup dekat. Selain itu juga, para wisatawan bisa merebus telur denagn air kawah yang cukup panas.
Fasilitas – Fasilitas Wisata Gunung Tangkuban Perahu
Meskipun termasuk dalam wisata alam, akan tetapi pihak pengelolah wisata gunung tangkuban perahu selalu memberikan yang terbaik agar bisa mendukung kenyamanan untuk para wisatawan. Salah satu cara yang dilakukan oleh pengelolah tersebut adalah dengan memberikan berbagai macam fasilitas pendukung, seperti:
- Rute perjalanan yang mudah
- Lapak – lap penjual aksesoris untuk oleh – oleh
- Musholah
- Area parkir kendaraan yang luas
- Tempat istirahat
- Wisata kuliner
- Toilet
Lokasi Gunung Tangkuban Perahu
Wisata gunung tangkuban perahu berada di jalan. Raya tangkuban perahu, cikahuripan, kecamatan lembang, kabupeten bandung, jawa barat.
Harga Tiket Tangkuban Perahu
Tiket Masuk | ||
Jenis | Hari Biasa | Hari Libur |
Lokal | Rp20.000 | Rp30.000 |
Mancanegara | Rp200.000 | Rp300.000 |
Roda 2 (sepeda motor) | Rp12.000 | Rp17.000 |
Roda 4 (mobil) | Rp25.000 | Rp35.000 |
Roda 6 (bus) | Rp110.000 | Rp150.000 |
Sepeda | Rp7.000 | Rp10.000 |
Angkutan Jayagiri-Kawah Ratu (PP) | Rp7.000 | |
Biaya Kegiatan (per hari) | ||
Foto Pernikahan | Rp500.000 | |
Shooting video individu/company | Rp800.000 | |
Shooting video komersil | Rp1.800.000 – 2.000.000 |
Promo Tiket Masuk Tangkuban Perahu
Paket | Harga |
---|---|
Paket prewedding | Rp. 500.000 / hari |
Paket shooting video | Rp. 800.000 / hari |
Paket shooting acara komersil | Rp. 2.000.000 / hari |
Disclaimer : Untuk promo dan harga tiket tangkuban perahu di atas bisa berubah sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu. Harga Tiket akan di sesuaikan dengan pihak pengelola wisata gunung tangkuban perahu.
Jadwal Kunjungan Setiap Kawasan di Gunung Tangkuban Perahu
Walaupun wisata gunung tangkuban perahu ini dibuka dari pagi sampai sore hari, ternyata ada beberapa objek wisata atau wahana yang mempunyai waktu dikunjungi yang berbeda – beda. Jadi pastikan jika kamu datang di waktu yang tepat dengan memperhatikan beberapa informasi yang ada di bawah ini:
- Wisata gunung tangkuban perahu buka mulai jam 07.00 – 17.00 WIB.
- Wisata kawah domas di buka mulai jam 07.00 – 14.00 WIB.
Jam Operasional | |
Setiap Hari | 07.30 – 17.00 WIB |
Tips Wisata Tangkuban Perahu
- Jangan lupa untuk membawa masker karena bau belerang di tangkuban perahu ini cukup menyengat.
- Karena tempat ini di tutup pada pukul 5 sore jadi usahana untuk datang lebih awal yaitu saat pagi atau saat siang
- Gunakan sunblock untuk mencegah kerusakan kulit karena saat siang tempat ini cukup panas.
Demikianlah, informasi mengenai harga tiket masuk gunung tangkuban perahu. Semoga bisa bermanfaat dan membantu pencarian destinasi liburan akhir pekan bersama keluarga atau teman – teman anda. Terima kasih
KATALOG BELANJA AKHIR PEKAN PASAR SWALAYAN FAVORIT SUDAH TERBIT! Jangan Lewatkan Promosi spesial dari PASAR SWALAYAN FAVORIT KALIAN UNTUK MINGGU INI
>> KLIK DI SINI untuk DAFTAR KATALOG BELANJA SELENGKAPNYA <<